Kisah Sukses, Cerita Inspirasi dan Motivasi
Dapatkan inspirasi melalui berupa motivasi, persahabatan,
cinta, kisah sukses, kemanusiaan dan lain lain.. Apa arti dari Dunia ini jika kita tidak bisa saling berbagi ? Kirimkan cerita yang paling menjadi inspirasi kamu hari ini, niscaya semua keinginan kamu akan tercapai. Sukses Selalu!.
Berkat Sahabat - Persahabatan
View : 127717 Created by : Wong
Ini kisah persahabatan dua anak manusia. Yang seorang
adalah putra presiden, yang lain pemuda rakyat jelata
bernama Pono.
Persahabatan ini sudah terjalin sejak mereka masih di
bangku sekolah. Pono punya kebiasaan yang kadang
menjengkelkan. Apa pun peristiwa yang terjadi di
depannya selalu dianggap positif. "Itu Baik!” katanya
senantiasa.
Hari itu seperti yang sering mereka lakukan, Pono
menemani sahabatnya berburu. Tugasnya membawa senapan
dan mengisi peluru agar selalu siap digunakan. Entah
kenapa, barangkali belum terkunci secara sempurna,
setelah diserahkan kepada sahabatnya senapan itu
meletus. Akibatnya cukup fatal. Ibu jari putra
presiden terkena terjangan peluru dan putus. Melihat
itu tanpa sadar dengan kalemnya Pono berkomentar. "Itu
Baik!” Kontan sahabatnya naik pitam. “Bagaimana Kau
ini! Jempolku putus tertembak, malah dibilang Baik.
Brengsek!” Agaknya, kali ini kelakuan Pono tak
termaafkan. Ia dijebloskan ke penjara.
Beberapa bulan kemudian, sang putra presiden kembali
pergi berburu ke Afrika. Malang, ia tersesat di hutan
lebat dan ditangkap suku primitif yang masih kanibal.
Malam harinya, dalam keadaan terikat ia akan dibakar
untuk disantap ramai-ramai. Anehnya, mendadak ia
dibebaskan. Belakangan ketahuan, suku tersebut pantang
memangsa makhluk yang organ tubuhnya tidak lengkap.
Nasib baik itu membuat sang putra presiden termenung.
Ia teringat kembali peristiwa ketika jempolnya putus
tertembak lantaran ulah Pono. Ia kemudian menemui Pono
di penjara.
"Ternyata Kau benar. Ada baiknya jempolku tertembak,”
katanya sambil menceritakan peristiwa yang baru saja
dialaminya di Afrika. "Aku menyesal telah
memenjarakanmu."
“Oh, tidak!’ Bagiku, ini Baik!”
“Bagaimana kau ini? Memenjarakan teman kau bilang
baik?”
“Kalau aku tidak dipenjara, pasti saat itu aku
bersamamu.”
Kisah satir ini mengingatkan pada pernyataan Randolph
Bourne, intelektual Amerika yang juga anak didik John
Dewey. Katanya, seorang teman itu memang dipilih untuk
kita berdasarkan hukum perasaan yang tersembunyi,
bukan oleh kehendak sadar kita si manusia. *
...Beri
inspirasi ke teman kamu !!!
KEKENTALAN DARAH DALAM TUBUH, MENGAPA TERJADI ??? - Umum Ada satu pertanyaan yang masuk ke mailbox saya, yaitu "Mengapa harus minum
air putih banyak-banyak..?"
Well, sebenarnya jawabannya cukup "mengerikan" tetapi karena sebuah
pertanyaan jujur harus dijawab dengan jujur, maka topik tersebut bisa dijelaskan sbb:
Kira-kira 80% tubuh manusia terdi...[View] The wisdom of fact - Inspirasi Bukan berat Beban yang membuat Kita Stress,
Tetapi lamanya Kita memikul beban tersebut. (By
Stephen Covey)
Pada saat memberikan kuliah tentang Manajemen
Stress, Stephen Covey mengangkat segelas air
Dan bertanya kepada para siswanya: "Seberapa
Berat menurut anda kira segelas air ini?"
Par...[View] Jika kamu memancing ikan.... - Inspirasi Setelah ikan itu terlekat di mata kail, hendaklah kamu mengambil ikan itu....
Janganlah sesekali kamu lepaskan ia semula ke dalam air begitu saja....
Karena ia akan sakit oleh karena bisanya ketajaman mata kailmu dan
mungkin ia akan menderita selagi ia masih hidup. ...[View] Dont judge the book by its cover - Umum Suatu sore, seorang pemuda datang ke sebuah restoran yang menjual ayam goreng dan membeli 9 potong ayam. Ia membawa ayam gorengnya ke taman, untuk dinikmati bersama kekasihnya di bawah sinar rembulan yang romantis.
Ketika membuka bungkusan ayam goreng itu, pemuda itu terkejut. Bukan ayam yang didap...[View] Kesabaran - Umum Beberapa bulan yg lalu di meja pemesanan kamar hotel Memphis, saya melihat suatu kejadian yg bagus sekali, bagaimana seseorang menghadapi orang yg penuh emosi.
Saat itu pukul 17:00 lebih sedikit, dan hotel sibuk mendaftar tamu-tamu baru. Orang di depan saya memberikan namanya kepada pegawai ...[View]
|