Kisah Sukses, Cerita Inspirasi dan Motivasi
Dapatkan inspirasi melalui berupa motivasi, persahabatan,
cinta, kisah sukses, kemanusiaan dan lain lain.. Apa arti dari Dunia ini jika kita tidak bisa saling berbagi ? Kirimkan cerita yang paling menjadi inspirasi kamu hari ini, niscaya semua keinginan kamu akan tercapai. Sukses Selalu!.
Jangan Mengeluh - Inspirasi
View : 121262 Created by : MM
JANGAN MENGELUH
Ada cerita menarik mengenai seorang kakek yang mengeluh karena tak dapat
membeli sepatu, padahal sepatunya sudah lama rusak. Suatu sore ia melihat seseorang
yang tak mempunyai kaki, tapi tetap ceria. Saat itu juga si kakek berhenti
mengeluh dan mulai bersyukur.
Hal kedua yang sering membuat kita tak bersyukur adalah kecenderungan
membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain. Kita merasa orang lain
lebih beruntung. Kemanapun kita pergi, selalu ada orang yang lebih pandai, lebih
tampan, lebih cantik, lebih percaya diri, dan lebih kaya dari kita.
Rumput tetangga memang sering kelihatan lebih hijau dari rumput di
pekarangan sendiri. Ada cerita menarik mengenai dua pasien rumah sakit jiwa.
Pasien pertama sedang duduk termenung sambil menggumam, "Lulu, Lulu."
Seorang pengunjung yang keheranan menanyakan masalah yang dihadapi orang
ini. Si dokter menjawab, "Orang ini jadi gila setelah cintanya ditolak oleh Lulu."
Si pengunjung manggut-manggut, tapi begitu lewat sel lain ia terkejut
melihat penghuninya terus menerus memukulkan kepalanya di tembok dan
berteriak, "Lulu, Lulu".
"Orang ini juga punya masalah dengan Lulu?" tanyanya keheranan.
Dokter kemudian menjawab, "Ya, dialah yang akhirnya menikah dengan Lulu."
Hidup akan lebih bahagia kalau kita dapat menikmati apa yang kita miliki.
Karena itu bersyukur merupakan kualitas hati yang tertinggi.
Cerita terakhir adalah mengenai seorang ibu yang sedang terapung di laut
karena kapalnya karam, namun tetap berbahagia. Ketika ditanya kenapa demikian, ia
menjawab, "Saya mempunyai dua anak laki-laki. Yang pertama sudah meninggal,
yang kedua hidup di tanah seberang. Kalau berhasil selamat,saya sangat bahagia
karena dapat berjumpa dengan anak kedua saya. Tetapi kalaupun mati tenggelam, saya
juga akan berbahagia karena saya akan berjumpadengan anak pertama saya di
surga."
...Beri
inspirasi ke teman kamu !!!
Hati-hati meletakkan anak dalam trolley belanjaan - Urban Dear All,
Barusan saya bicara langsung sama mama Grace......
Jadi ceritanya itu mereka ke Carrefour di TMII beli susu
berkarton-karton.... Nah...mereka ini punya 2 orang anak. Kedua
anak
ini mereka naikkan kedalam trolley. Yang paling besar ditempatkan
didudukkan untuk anak didalam trolley ...[View] Makanan Anak Indonesia Biang Kanker - Urban Sebuah penelitian lembaga konsumen di Jakarta menemukan pelanggaran
hukumprodusen makanan anak-anak di Indonesia yaitu penggunaan pemanis
buatan yang bisa berakibat fatal bagi kesehatan anak di antaranya
kanker dan keterbelakangan mental.
"Survey yang kami lakukan Juni-Juli 2006 pada 49 makana...[View] Sebuah Cara Pandang Yang Berbeda Terhadap Karir Anda - Bisnis Oleh : Arbono Lasmahadi
Hilman (bukan nama sebenarnya) masih terlihat termenung di ruang kerjanya sejak pertemuan dengan atasannya pagi ini. Sebuah keputusan yang mengejutkan baru saja dia terima dari atasannya. Hilman termasuk dalam daftar nama-nama karyawan yang akan kehilangan pekerjaan, sehub...[View] Cara Baru Perampokan Mobil - Urban Mau bagi - bagi informasi buat kawan - kawan yang sering bawa mobil. Habis penipuan melalui telepon genggam, sekarang perampokan ada cara baru untuk
menghabisi barang - barang anda, kejadian ini baru terjadi di Jakarta,
bahkan di Karawang juga sudah pernah terjadi, saya dapat informasi ini dar...[View] Sebuah pengalaman yang perlu dibagikan... - Urban Kecelakaan di Tol Kebun Jeruk, dekat RS Siloam Graha Medika, 21 Agustus 2006 - (kurang lebih jam 5.00 sore)
Sore itu, seperti biasa saya menggunakan rute tol Kebun Jeruk dari Tomang ke arah Semanan. Tidak ada yg berbeda, hanya saja situasi jalan yang sepi karena memang saat itu adalah hari libur...[View]
|