Menyikapi Kebohongan-kebohongan Pria

Men-Lying-2

Gemintang.com – Gemintang tahu, dalam menjalin hubungan asmara, kebohongan adalah hal yang paling tidak bisa ditolerir. Selain mampu melunturkan rasa percaya, kebohongan juga dapat memicu pertengkaran. Tapi bagaimana jika si dia melakukannya demi kebaikan? Simak yang satu ini ya, Sobat! 

Kebohongan-kebohongan kecil yang ia rajut

Akui saja, kamu pasti pernah marah saat pasanganmu telat menjemput atau lupa memberi kabar, kan? Pria mana yang senang melihat wajah pasangannya cemberut dan tertekuk. Maka jangan heran jika mereka kerap berbohong tentang hal-hal kecil. Karena pada dasarnya mereka tidak ingin menyakiti hatimu. Meski demikian, para pria sadar kok bahwa kebohongan kecil yang mereka rajut berpontensi menimbulkan masalah.

Kebohongan yang akan berlanjut

Mau tidak mau, seseorang dituntut untuk masuk ke dalam “lingkaran kebohongan” saat ia memutuskan untuk berbohong. Ya, agar kebohongannya tidak terkuak ia harus menyambung kebohongan itu dengan kebohongan-kebohongan yang lain.

Menjadi sosok yang pengertian

Ada cara lain untuk menghentikan lingkaran kebohongan yang dibuat si dia. Caranya, jadilah sosok yang pengertian. Jangan lekas marah saat dia melakukan kesalahan. Sebab jika demikian, si dia dengan mudah mencari berbagai alasan untuk menghindari pertengkaran. Besar kemungkinan ia akan berbohong lagi kepadamu.

foto: blog.loventine.com

(asq/rut)

Favorit
Menyikapi Kebohongan-kebohongan Pria silky

Review

Menyikapi Kebohongan-kebohongan Pria

Summary: Menyikapi Kebohongan-kebohongan Pria

5

Good

User Rating: 0 (0 votes)

Related Posts

Klik suka sekarang