3 Jenis Minuman yang Mampu Menekan Rasa Stres

Coffee-and-tea

Gemintang.com – Jangan abaikan rasa stres yang kamu alami. Tiga jenis minuman ini mampu meredakan stres jika kamu mengkonsumsinya dengan dosis yang tepat. Apa saja? Ini dia…

1. Kopi

Menyeruput kopi hangat sambil menikmati aromanya dengan batas wajar dapat membuat seseorang merasa nyaman. Setiap orang memiliki dosis kopi yang berbeda namun biasanya satu cangkir kopi mengandung 50 mg kafein. Jika meminumnya dalam dosis yang berlebihan akan menimbulkan perasaan gelisah, jantung berdebar-debar, dan perasaan tidak nyaman ketika tidur.

2. Susu

Menyajikan susu hangat sebelum berangkat tidur dapat memperbaiki kualitas istirahatmu. Ini disebabkan susu mengandung senyawa kelompok asam amino yang disebut dengan triptofan dan memiliki efek menenangkan dan membuat nyaman.

Susu juga mengandung vitamin B dan magnesium. Namun karena susu mengandung tinggi kalori, batasi jumlah konsumsinya. Mengkonsumsi susu dalam jumlah yang berlebih dalam waktu yang panjang dapat berakibat kenaikan berat badan dan berisiko memunculkan rasa stres.

3. Teh

Sama seperti kopi, teh yang dikonsumsi dalam dosis wajar dapat membuat perasaan seseorang menjadi tenang. Apalagi jika diseduh dengan tambahan lain seperti madu atau bahan aromatik alami, misalnya bunga melati.

Pilihlah olahan teh yang tepat dan hindari teh pekat yang berisi teobromin berdosis tinggi. Sebab apabila terlalu sering mengkonsumsi teh tersebut akan membuat perasaan jadi gelisah, jantung berdebar, dan sulit tidur.

foto: foodreview.co.id

(asq/rut)

Favorit
3 Jenis Minuman yang Mampu Menekan Rasa Stres silky

Review

3 Jenis Minuman yang Mampu Menekan Rasa Stres

Summary: 3 Jenis Minuman yang Mampu Menekan Rasa Stres

5

Good

User Rating: 0 (0 votes)

Related Posts

Klik suka sekarang