Gemintang.com – Hari ini akan ada pertemuan para pelukis disebuah acara pameran lukisan yang diselenggarakan disebuah hotel sekaligus acara makan siang di hotel itu yang letaknya tepat di jantung kota. Mereka yang sedang diberi waktu istirahat makan siang pun memanfaatkan waktu tersebut dengan bercengkrama tentang karya yang mereka hasilkan. Berikut adalah percakapannya.
Pelukis 1 : “Lukisan buatan saya dibeli oleh seorang jendral bintang dua dan dipajang di ruang tamu rumahnya.”
Pelukis 2 : “Wah hebat, tapi sepertinya masih lebih bagus lukisan saya. Lukisan buatan saya baru saja di beli oleh ibu negara dan dipajang di ruang kerjanya.”
Pelukis 3 : “Kalau begitu, kalian berdua tidak berbeda jauh dengan saya. Lukisan saya dibeli oleh pengusaha minyak sukses. Kalau Anda sendiri bagaimana?” sambil menunjuk ke arah pelukis 4.
Pelukis 4 : “Lukisan kalian semua masih kalah dengan lukisan buatan saya. Kemarin lukisan saya yang bergambar wajah saya sendiri dibeli oleh isteri saya dan dipajang di gudang.”
Pelukis 1 : “Kenapa dipajang di gudang???”
Pelukis 4 : “Entahlah… Katanya sih untuk membantu mengusir tikus.”
(lyd/rut)