
Foto by ozthegreatandpowerfulmovie.com
Gemintang.com – Apa jadinya kalau seorang pesulap terdampar di dunia penyihir? Tidak cukup hanya terdampar, sang pesulap tersebut juga diduga sebagai orang terpilih yang akan menyelamatkan negeri para penyihir tersebut. Itulah gambaran yang ingin ditampilkan dari karya terbaru sang sutradara, Sam Raimi. Film yang diadaptasi dari novel yang pertama kali terbit tahun 1900 oleh L. Frank Baum ini mengisahkan petualangan Oscar, seorang pesulap ketika terdampar ke sebuah negeri penyihir.
Oscar (James Franco) pun bertemu dengan tiga orang penyihir bernama Theodora, Evanora dan Glinda yang diperankan oleh Mila Kunis, Rachel Weisz dan Michelle Williams. Ketiga penyihir itu mengira Oscar adalah penyihir hebat yang bisa menyelamatkan keberadaan negeri mereka. Oscar pun mendapat beberapa tantangan sebagai pembuktian kebenaran statusnya. Dalam menyelesaikan misinya, Oscar pastinya melalui petualangan seru di negeri yang sangat indah itu dan memikirkan cara untuk mengalahkan ketiga penyihir tersebut.
Ada yang bilang bahwa film ini mempunyai struktur cerita yang sama dengan film fantasi musikal Wizard of Oz serta presentasi 3D-nya lebih baik dari Alice in Wonderland. Namun hal itu kembali lagi pada setiap penilaian orang yang menontonya. Karakter Oscar di film ini sebenarnya merupakan seorang yang culas, narsis, tamak dengan kekayaan dan ketenaran, karena itu ia mau saja ketika di ajak oleh Theodora menyusuri jalan batu kuning dan dipimpin oleh Evanora (Rachel Weisz) menuju kerajaan Emerald. Dan dalam cerita ini pun karakternya dibuat berubah dari yang awalnya seorang pesulap kapiran bermental culas menjadi seorang pahlawan. Oscar berusaha menjalani hidupnya sebagai penyelamat negeri itu dibantu oleh seekor monyet bersayap (disuarakan oleh Zach Braff) dan gadis kecil mungil keramik (disuarakan oleh Joey King) dan seorang Munchkin bernama Knuck (Tony Cox). Lewat perjalanannya itu kita diajarkan tentang bagaiamana arti sebuah kesetiaan dan persahabatan.
Apakah Oscar mampu menyelesaikan semua tantangan yang diberi? Jangan sampai ketinggalan untuk tonton aksinya mulai 8 Maret 2013 di bioskop-bioskop kesayangan kamu.
(lyd/rut)