Film yang Masuk Nominasi Oscar dan Wajib Kamu Tonton Sekarang Juga!

Oscar-2016

Gemintang.com – Ajang bergengsi Oscar sebentar lagi akan tiba. Tidak hanya para pegiat film saja yang menantinya, kita, para penikmat film juga. Sebelum ajang paling bergengsi ini dihelat, ada baiknya kamu segera menyaksikan film-film yang masuk nominasinya sekarang juga. Supaya nantinya kamu tidak ketinggalan dan ikut memahaminya. Apa saja sih film yang wajib kamu tonton? Ini dia! 

1. Mad Max : Fury Road

Mad-Max-Movie

Film ini dibintangi oleh Tom Hardy. Mendapat skor 8,2 dari IMDB, Mad Max juga sukses masuk ke 10 nominasi Oscar tahun ini. Padang pasir tentu saja menjadi latar yang amat kental dalam film besutan sutradara George Miller. Film ini sangat layak ditonton karena benar-benar memicu adrenalin para penikmatnya.

2. The Revenant

The-Revenant-Movie

Selain Leonardo DiCaprio, kamu juga bisa bertemu dengan Tom Hardy lagi di film The Revenant. Film yang berhasil meraih penghargaan Golden Globe ini memang menyajikan efek visual yang seru. Tak heran, film ini banyak menyabet penghargaan pada ajang Golden Globe lalu. Diantaranya, film terbaik, sutradara terbaik, dan aktor terbaik.

3. Room

Room-Movie

Meski bergenre drama, namun film ini tidak akan membuatmu bosan. Dibintangi oleh Brie Larson dan Jacob Tremblay, kamu akan dibuat kagum sekaligus terharu ketika melihat film ini hingga akhir cerita. Room yang dirilis pada tahun 2015 lalu berhasil bertengger di empat kategori Oscar sekaligus.

4. The Martian

The-Martian-Movie

Pernah membayangkan bagaimana rasanya tertinggal dan harus bertahan hidup di planet Mars? Well, film ini bisa memberikan sedikit gambarannya untukmu! Dibintangi oleh Matt Damon, kamu akan dibuat terkagum-kagum, sedih, gembira, sekaligus geli ketika melihat segala macam upaya yang dilakukan Sang Astronot supaya bisa bertahan hidup di planet Mars dan kembali ke Bumi.

5. The Big Short

The-Big-Short-Movie

Banyak bertaburan selebriti ternama memang jadi salah satu hal yang membuat film The Big Short menarik. Kamu bisa melihat akting dari Christian Bale, Steve Carell, Ryan Gosling dan juga Brad Pitt di film ini. Namun, tak cuma nama-nama mentereng saja yang membuat film ini berhasil masuk ke dalam kategori film terbaik Oscar. Jalan cerita yang dikemas menarik dengan bumbu humor yang pas akan membuatmu benar-benar bisa menikmati setiap menitnya.

6. The Look of Silence (Senyap)

The-Look-Of Silence

Disutradarai oleh Joshua Oppenheimer, film Senyap memang sempat memancing pro dan kontra di Indonesia beberapa waktu lalu. Namun, film dokumenter mengenai peristiwa G30S PKI ini sungguh layak ditonton untukmu yang ingin mengetahui fakta-fakta sejarah.

Jadi, ada berapa film yang sudah kamu tonton, Sobat Gemintang?

foto: today.com/cbc/huffpost/close-upfilm.com

(pink/rut)

Favorit
Film yang Masuk Nominasi Oscar dan Wajib Kamu Tonton Sekarang Juga! silky

Review

Film yang Masuk Nominasi Oscar dan Wajib Kamu Tonton Sekarang Juga!

Summary: Film yang Masuk Nominasi Oscar dan Wajib Kamu Tonton Sekarang Juga!

5

Good

User Rating: 0 (0 votes)

Related Posts

Klik suka sekarang