Orang Dibalik Suksesnya SM Entertainment

Foto by onekpop.com

Gemintang.com – Ketenaran K-Pop sudah mulai mendapat sambutan hangat dari masyarakat Indonesia mulai dari anak-anak bahkan sampai orang dewasa. Berbagai boyband, girlband, atau grup band asal negeri ginseng pun menjadi idola baru yang ditunggu-tunggu kehadirannya di Indonesia.

Tentunya keberhasilan setiap artis tidak lepas dari yang namanya kinerja manajemen. Salah satu manajemen yang bisa dibilang sukses membawa artis-artisnya tidak hanya terkenal di Korea saja tapi bahkan hingga ke luar negeri adalah SM Entertainment dengan pendirinya Lee Su Man.

Lee Su Man yang dilahirkan pada 18 Juni 1952 tentu saja adalah orang dibalik kesuksesan SM. Gebrakan yang dia miliki untuk secara khusus berkecimpung di dunia K-Pop tidak didapat dari sistem kebut semalam tapi dari beberapa fase yang telah dia lalui.

Lee sebelum menjadi seperti sekarang ternyata adalah seorang penyanyi. Meskipun mulai bernyanyi pada tahun 1971 di sebuah rumah kopi, tapi Lee mulai debut sebagai penyanyi pada tahun 1972 saat menghadiri Universitas Nasional Seoul. Tiga tahun berkarir tapi Lee belum mendapat hasil yang signifikan. Lalu pada tahun 1976, dia mulai diterima dan menjadi cukup terkenal dengan dua lagunya yang hits, Happiness dan One piece of Dream. Di tahun yang sama, Lee juga mendapat penghargaan dari MBC TOP 10 Singer.

Meskipun sudah agak terkenal, Lee tidak melupakan pendidikannya. Dia melanjutkan pendidikannya di US. Lalu pada tahun 1980 kembali ke Korea dan membentuk sebuah grup band. Aliran heavy metal adalah yang dipilih dengan nama bandnya, Lee Su Man and 365 days. Merasa masih perlu mengejar mimpinya menjadi insinyur, Lee pun pindah ke California sambil bekerja pada pasca sarjana. Ketika itu pula, Lee melihat bahwa ada potensi besar yang bisa dia kembangkan dengan membuat replikasi hiburan Amerika di Korea. Pada tahun 1985, gelar master berhasil diraih dan kembali ke Korea untuk fokus di dunia hiburan. Semua bidang dia coba bahkan sampai bekerja paruh waktu menjadi DJ dan mengelola sebuah restoran.

Akhirnya pada tahun 1989, SM Entertainment berhasil didirikan dan menjadi perusahaan publik tepatnya 14 Februari 1995. Banyak artis yang sudah diorbitkan. Tapi baru pada tahun 1996, bisa dibilang awal dari kesuksesan SM. Beberapa artis yang berada dalam naungannya mendulang sukses seperti S.E.S, Shinwa, Fly to The Sky, BOA, TVXQ, Super Junior, SNSD, SHINee, f(x) hingga yang paling baru EXO. Sekarang, SM bisa dibilang perusahaan rekaman terbesar di Korea Selatan. Lokasi SM Entertainment tidak hanya ada di Korea yaitu di Apgujeong-dong, Gangnam-gu tapi juga di Amerika tepatnya di Wilshire Blvd, Los Angeles.

(Lydia)

 

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang