Para Pengantin Baru, Yuk Hindari 6 Kesalahan Ini

Gemintang.com – Mereka yang baru saja menikah biasanya masih meraba-raba tentang bagaimana menjalani sebuah pernikahan yang baik. Tak jarang juga, para pengantin baru cenderung tergesa-gesa dan melakukan banyak kesalahan.

Ada beberapa kesalahan umum yang seringkali dibuat para pengantin baru, yang jika tidak segera diatasi, hal itu justru akan menimbulkan sebuah masalah. Para pengantin baru, yuk hindari 6 kesalahan ini.

Terlalu fokus dengan pesta pernikahan

Pernikahan memang merupakan momen sekali seumur hidup yang patut dirayakan. Namun, bila terlalu fokus pada selebrasinya tanpa benar-benar memikirkan dan mempertimbangkan masa depan yang akan kalian jalani berdua, hal ini bisa menjadi bumerang.

Tidak jarang, hari pertama setelah menikah menjadi momen mengejutkan sekaligus mengecewakan bagi pengantin baru. Oleh karena itu, jangan terlalu fokus pada perayaannya saja.

Berusaha mengubah pasangan

Ketika sepasang mempelai mulai mengetahui beberapa hal baru tentang pasangannya, berbagai reaksi bisa saja muncul. Bila hal itu tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, keinginan untuk mengubah kebiasaan si pasangan akan sangat kuat.

Tentu saja ini bukan hal yang tepat untuk dilakukan. Bila kamu menikah dengan seseorang, kamu harus siap menerima segala kekurangan dan kelebihannya.

Bersikap seperti masih single

Walau sudah menikah, ada saja orang-orang yang masih berperilaku seperti orang yang masih lajang. Mereka masih senang menikmati hiburan malam atau bahkan berkumpul dengan teman-teman sampai lupa pulang.

Jika kamu tidak bersedia untuk menyesuaikan diri dengan keadaanmu sekarang, kebiasaan seperti ini bisa menjadi masalah dalam pernikahan yang baru dijalankan.

Terlalu terburu-buru memiliki anak

Dalam masa awal pernikahan, perlu ada waktu adaptasi dan waktu berkualitas bagi kedua mempelai untuk semakin mengenal pasangannya. Bila terlalu cepat memiliki momongan sementara keduanya belum benar-benar merasakan manis-pahitnya pernikahan, kehadiran si jabang bayi bisa menjadi pemicu pertengkaran. Sebaiknya, rencanakan baik-baik kesiapa kamu dan si dia sebelum mulai memiliki anak.

Terlalu terbawa emosi

Adu argumentasi dalam pernikahan merupakan hal yang biasa. Tapi bila argumen tersebut lebih sering diwarnai dengan emosi, seringkali berakhir dengan hal-hal yang akhirnya disesali. Pastikan dirimu dapat selalu mengontrol emosi dan menghadapi setiap argumen dengan kepala dingin.

Menghindari diskusi serius

Diskusi dalam sebuah pernikahan adalah salah satu bentuk komunikasi. Kesalahan umum para pengantin baru adalah menghindari diskusi serius dengan pasangan. Ada banyak alasan mengapa pasangan menghindari diskusi serius. Salah satunya yaitu tidak mau menyakiti perasaan pasangan atau malah menganggap hal yang didiskusikan bukanlah hal penting. Padahal, mendiskusikan perkara-perkara serius merupakan salah satu kunci pernikahan yang langgeng.

foto: huffingtonpost.co.uk

(ldy/rut)

Favorit
Para Pengantin Baru, Yuk Hindari 6 Kesalahan Ini silky

Review

Para Pengantin Baru, Yuk Hindari 6 Kesalahan Ini

Summary: Para Pengantin Baru, Yuk Hindari 6 Kesalahan Ini

5

Good

User Rating: 2.7 (3 votes)

Related Posts

Klik suka sekarang