Desy Ratnasari Mencalonkan Diri Sebagai Anggota DPR-RI

Photo by beritapks.com

Gemintang.com – Nampaknya memang tak sedikit artis khususnya di Indonesia yang rela meninggalkan profesinya dengan mulai bergabung di rana politik yakni pemerintahan. Menyusul artis lain seperti Eko Patrio, Rieke Diah Pitaloka, dan Deddy Mizwar yang telah lebih dulu bergabung, kini Desy Ratnasari pun tertarik untuk juga menjadi bagian dalam kancah pemerintahan.Tergabung sebagai calon legislatif Partai Amanat Nasional, Desy menuturkan bahwa dirinya telah siap untuk meninggalkan profesinya sebagai artis jika nantinya terpilih sebagai anggota DPR-RI.

Terlahir di kota yang sama yakni Sukabumi, Desy menegaskan bahwa setelah seseorang terpilih menjadi calon pemerhati rakyat, maka itulah yang harus menjadi tanggung jawab utamanya, bukan lagi soal mementingkan diri sendiri. Bukan hanya memberikan janji, namun juga bukti nyata untuk rakyat, khususnya warga Sukabumi. Lebih lanjut, Desy mengatakan bahwa dirinya yang juga kini berstatus sebagai dosen, diharapkan dapat mampu memberi ilmu yang berguna bagi warga masyarakatnya, sehingga tingkat kesejahteraan rakyat bisa tercapai. Namun walau begitu, Desy pun tak mengelak bila suatu saat setelah menjadi anggota DPR-RI, dirinya mendapat tawaran untuk ber-entertainment lagi. Namun itu akan dilakukannya sesekali hanya untuk sebatas menyapa penggemar saja.

Desi menuturkan bahwa sebelum pencalegan dimulai, dirinya sudah menyiapkan mental yang matang untuk maju sebagai caleg. Ia juga mendapat dukungan dari orangtua, anak serta orang-orang terdekat lainnya sehingga tekadnya untuk maju semakin bulat. Sang ibunda pun berpesan kepadanya, apabila Desy terpilih sebagai caleg maka ia harus bisa memperhatikan nasib rakyat kecil dan membantu mereka untuk bisa hidup sejahtera.

Sebelum itu, sudah banyak artis yang juga memutuskan untuk turun berpolitik. Seperti Inggrid Kansil yang awal karirnya pun diketahui sebagai artis, diakui telah memberikan kontribusi yang baik bagi warga masyarakatnya. Jadi, tidak ada alasan juga untuk menganggap remeh setiap artis yang unjuk kebolehan di kancah politik khususnya saat ini.

Program sosial yang sempat dilaksanakan pada 14 Juli lalu melalui “’Program Aksi Nyata” adalah awal untuk membuktikan keseriusan Desy menjadi calon legislatif. Di program sosial tersebut, Desy membantu perbaikan fasilitas mandi, cuci dan kakus di sana. Dan selain itu, Desy juga menyerahkan bantuan berupa 30 mesin jahit untuk para ibu di Desa Cijurey, Gegerbitung, Sukabumi.

Rencananya, Desy akan maju menjadi calon anggota legislatif Partai Amanat Nasional (PAN) di daerah pemilihan Jawa Barat IV (Sukabumi) pada periode 2014-2019 nanti. Sebelumnya pada bulan Mei lalu, Desy yang berpasangan dengan rekan yang juga sesama artis yakni Hengki Kurniawan dinyatakan tidak lulus seleksi. Namun selang sebulan dari pemberitaan tersebut, kabar verifikasi itu lalu diganti dengan iklan kampanye dari mereka.

(mir/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang