Don Ritchie Sang Malaikat Penjaga

Don Ritchie

Gemintang.com – Selama lebih dari 50 tahun, Don Ritchie tinggal di seberang tempat yang terkenal menjadi lokasi bunuh diri di Australia, sebuah tebing berbatu di dekat pelabuhan Sidney, The Gap.

Di tempat ini setidaknya ada satu orang yang mencoba bunuh diri tiap minggunya. Walaupun tebing itu sudah dipagari, tetap saja orang-orang putus asa berdatangan. Ratusan kali Ritchie berhasil menghentikan usaha-usaha putus asa ini dengan menawarkan secangkir teh atau menawarkan untuk menjadi pendengar bagi orang-orang asing yang tampak ingin terjun dari tebing.

Kakek 87 tahun yang juga merupakan pensiunan sales asuransi ini, setidaknya sudah menyelamatkan nyawa lebih dari 200 orang. Dan semuanya ini ia lakukan dengan sukarela.

“Saya tidak mungkin hanya duduk diam dan melihat mereka melompat. Saya harus mencoba menyelamatkan mereka. Ini sangat sederhana,” jawabnya dengan rendah hati.

Pertolongan sukarela yang dilakukan Ritchi dan istrinya Moya membuat mereka diberi penghargaan sebagai warga tahun ini dan Medal of the Order of Australia.

Tiap pagi, Ritchie bangun pagi dan memandangi tebing dari balkon kamarnya. Bila ia melihat seseorang yang berdiri terlalu dekat ke pinggir tebing, ia pun segera menghampirinya. Beberapa orang yang sempat berkeinginan untuk bunuh diri adalah mereka menderita penyakit fatal atau sakit jiwa. Tidak jarang juga ketika ia sampai ke pinggir tebing, ia tidak sempat bertindak apa-apa dan yang tersisa hanyalah barang-barang milik orang yang terjun, entah itu catatan, dompet, sepatu, bahkan tongkat.

Di masa mudanya, tidak jarang ia ikut melompati tebing demi menangkap orang yang mencoba terjun. Pernah satu kali, ia hampir ikut jatuh. Seiring berjalannya waktu, ia mendapat bantuan dari tim penyelamat dan pemerintah setempat dan kamera cctv pun mulai dipasang di tiap sudut tebing yang terus menerus diawasi petugas. Di usia tuanya ini, ia menjaga dari jarak aman, lengkap dengan telepon genggam dengan jalur khusus emergency.

Kebaikan dan ketulusan yang Ritchie tunjukkan kepada orang-orang yang putus asa ini patut kita ikuti. Menurut psikiatri Gordon Parker, beberapa orang putus asa itu sebenarnya tidak benar-benar ingin melompat, mereka hanya ingin rasa sakit itu pergi.

Jadi kebaikan sekecil apapun yang mereka dapatkan bisa menjadi sebuah harapan yang mengubah keputusan mereka. Jadi sobat, jangan ragu untuk memberikan bantuan bagi mereka yang membutuhkan, baik mereka orang yang kita kenal maupun bukan.

foto: huffingtonpost.com

(ldy/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang