Gemintang.com – Sejak awal kehadirannya di ranah mode, Ashley Graham telah menuai banyak cacian. Bentuk tubuh yang tidak seperti model-model pada umumnya; tinggi dan langsing, menjadi penyebab wanita kelahiran 1987 itu sering dicela. Namun, itu tidak menjadi penghalang Ashley untuk terus berkarier di dunia mode.
Satu tahun belakangan, wanita dengan tubuh berisi itu sering menjadi model sampul untuk majalah Vogue, Elle hingga Love. Ia pun berhasil mensejajarkan dirinya dengan banyak supermodel terkenal bertubuh proporsional. Tapi, jam terbang yang cukup banyak di industri mode tidak serta merta membuat dirinya lepas dari kritikan dan cacian.
Pelecehan verbal adalah hal biasa yang sering Ashley alami, termasuk dari rekan-rekan sesama model. Kata-kata seperti “kamu terlalu gemuk”, “tubuhmu tidak proporsional” atau “kamu jelek!” sering mampir ke telinganya.
“Di Instagram aku sering dipanggil Si Gemuk. Orang-orang juga sering berkomentar, ‘kenapa kamu tidak menghilangkan selulitmu sebelum mengunggah fotomu?’” ucap Ashley seperti dikutip dari majalah Vogue.
Mendengar ejekan seperti itu tak lantas membuat Ashley merasa terintimidasi. Wanita ini justru makin melebarkan kariernya dengan membuka lini busana dalam wanita bermerek Navabi. Produknya ini ia tujukan bagi para wanita bertubuh gemuk dan berisi. Sembilan belas koleksi lingerie pun berhasil ia keluarkan di musim ini mulai dari ukuran 36DD hinga 48E.
“Pertama, produk ini sangat mendukung bagi wanita-wanita bertubuh gemuk dan berisi; kedua, nyaman; dan ketiga, super seksi!” ucapnya.
Ashley berujar bahwa ia ingin membagikan pandangannya kepada banyak orang bahwa wanita bertubuh gemuk itu cantik. Namun demikian, ia mengaku bukanlah orang yang pro-obesitas. Dalam seminggu Ashely bisa berolahraga 3 – 4 kali, ia juga senang mengkonsumsi jus hijau dan salad sehat.
“Seberapapun berat badanmu, kamu tetap harus hidup sehat!” tambah Ashley.
Ashley Graham tidak menjadikan tubuh gemuknya sebagai penghalang untuk berprestasi dan meniti karier yang cemerlang. Ia mampu melihat setiap peluang untuk meraih apa yang diinginkannya. Setiap cacian yang didapat Ashely anggap sebagai teman seperjalanan yang mampu membakar semangat. Nah, jika Ashley Graham bisa, kenapa kamu tidak?
foto: Navabi
(rut/rut)