Kendaraan Umum yang Unik dari 3 Negara Asia

Photo by bubblews.com

Gemintang.com – Dijaman yang serba modern ini, bukan hanya perkembangan teknologi yang semakin berkembang pesat, tapi perkembangan dunia otomotif juga sama berkembangnya. Hal ini bisa kita lihat dari angkutan-angkutan umum jaman dulu yang kini sudah ditinggalkan serta mobil-mobil keluaran terbaru dengan mesinnya yang canggih. Eits tapi biarpun begitu, masih ada lho kendaraan-kendaraan umum lama yang saat ini masih beredar keberadaannya dan menjadi kendaraan umum yang unik. Penasaran kendaraan seperti apa saja? Ayo simak ulasan Gemintang yang satu ini.

1. Jeepney & Tricyle, Filipina

Kendaraan umum yang satu ini menjadi ciri khas kendaraan umum di Filipina. Seperti namanya Jeepney, kendaraan ini merupakan kendaraan jenis Jeep yang dimodifikasi sehingga terlihat unik. Menurut sejarah, kendaraan ini dulu dipakai oleh tentara-tentara Amerika saat perang dunia II. Kemudian seiring berjalannya waktu, masyarakat Filipina memodikasi kendaraan ini menjadi kendaraan unik dengan warna-warna yang ngejreng sekaligus sebagai transportasi umum.

Jeepney (photo by bubblews.com)

Sedangkan untuk Tricyle, kendaraan yang satu ini bisa dibilang mirip dengan becak motor seperti yang ada di Indonesia. Becak motor atau bentor sering kita temui di Medan, Sumatera Utara. Bedanya, jika bentor ala Indonesia kursi penumpangnya ada disebelah kiri, bentor ala Filipina justru sebaliknya. Selain itu, bukan hanya digerakkan oleh tenaga motor, tapi kendaraan ini juga ada yang digerakkan oleh kayuh sepeda, lho.

Tricyle (photo by en.wikipedia.org)

Dan uniknya lagi, jika kebanyakan kendaraan umum dilarang masuk ke parkiran mall, hal ini tidak berlaku di Filipina. Bagaimana bisa? Ya, karena banyak masyarakat Filipina yang senang berpergian dengan kendaraan umum. Karena, dengan naik kendaraan umum tarifnya lebih murah, sekitar Rp.2.000 – 5.000. Selain itu pihak mall juga menyediakan parkiran khusus untuk kendaraan umum ini.

2. Tuk-Tuk, Thailand

Jika Indonesia punya bajaj, maka Thailand punya tuk-tuk. Kendaraan unik dari Thailand ini mirip seperti bajaj dengan kapasitas penumpang 3 orang serta satu kursi supir di depan. Hingga sekarang, tuk-tuk menjadi alat transportasi publik yang terkenal di negeri gajah ini. Ssssttt… bukan hanya di Thailand, ternyata kendaraan jenis ini juga terdapat di banyak negara, lho! Seperti Mesir, Bangladesh, Pakistan, Srilanka hingga Italia.

Tuk-Tuk (photo by thailandrecommend.blogspot.com)

Nama internasional dari kendaraan ini adalah Auto rickshaw. Dan ditiap-tiap negara mempunyai nama-namanya sendiri serta kapasitas penumpang yang berbeda-beda. Di Bangladesh, Auto rickshaw disebut dengan “CNGs”, di Italia dikenal dengan “The Piaggio Ape” dan di Indonesia kita sebut sebaga “Bajaj”.

Kita juga tahu bahwa Auto rickshaw ala Indonesia dikenal karena warnanya yang sangat mencolok seperti oranye dan biru, nah hal tersebut rupanya  juga berlaku di negara lain. Di Srilanka, Auto rickshaw fenomenal dengan warna hijau.

3. Becak, Indonesia

Siapa yang tidak mengenal kendaraan yang satu ini? Dalam bahasa Hokkien, kendaraan ini disebut dengan “be chia”. Becak dibagi menjadi dua jenis, becak kayuh dan becak motor. Becak kayuh sering kita temui di daerah Jawa sedangkan untuk becak motor sering kita temui di daerah Sumatera.

Becak (photo by flickriver.com)

Untuk becak kayuh, rata-rata model kendaraan ini yaitu si pengemudi dibelakang dan penumpang berada di depan dengan kapasitan penumpang maksimal 2 orang. Walaupun sejak tahun 1980-an kendaraan ini sudah dilarang peredarannya di Jakarta, namun esensi becak tidak pernah terlupakan. Kini, becak sudah banyak yang di modernisasikan sehingga lebih efisien dengan tenaga dorong yang lebih kuat.

(asa/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang