5 Cara Merayakan Anniversary yang Tidak Biasa

Couple-Hiking

Gemintang.com – Setiap pasangan tentu menginginkan hubungan yang bisa bertahan lama. Bahagia rasanya jika bisa melewatkan tahun demi tahun bersama seseorang yang dicintai. Itulah alasannya mengapa banyak pasangan yang gemar merayakan anniversary atau hari jadinya. Nah, agar kamu dan pasanganmu melewatkan hari jadi dengan penuh kesan, coba deh contek cara-cara unik untuk rayakan hari jadimu dengan si dia berikut ini.

1. Pergi berlibur bersama

Salah satu cara yang wajib dicoba adalah dengan pergi traveling berdua. Kamu dan pasanganmu bisa memilih tempat yang kalian sukai. Pergi ke luar kota atau ke luar negeri bisa jadi pilihan yang tepat. Mengunjungi tempat-tempat baru bersama pasangan mungkin akan membuat hubungan kalian semakin erat.

2. Mendaki gunung

Tidak ada salahnya menjajal sesuatu yang belum pernah kalian lakukan berdua, mendaki gunung misalnya. Jika biasanya mendaki gunung dilakukan bersama-sama dalam sebuah kelompok, cobalah untuk sesekali melakukannya bersama pasangan. Sepanjang pendakian, kalian tentu akan melewatkan momen-momen romantis berdua saja.

3. Makan malam yang tidak biasa

Pergi ke restoran langganan untuk makan malam saat hari jadi mungkin sudah sering kalian lakukan. Sesekali cobalah membuat acara makan malam yang tidak biasa, contohnya dengan memasak sendiri makanan yang ingin kalian santap di rumah. Kalian bisa memasak bersama, mendekorasi meja makan, hingga menyantap makanan berdua.

4. Menggelar acara amal

Kebahagiaan tentu tidak harus dirasakan berdua saja. Di momen bahagia itu, kalian juga bisa berbagi dengan orang lain yang membutuhkan. Kamu dan pasanganmu bisa merayakan hari jadi dengan mengunjungi panti asuhan, pergi ke tempat-tempat pengungsian korban bencana, atau menengok mereka yang lanjut usia di panti jompo. Melakukan hal-hal baik itu akan membuat rasa haru yang kalian rasakan jadi sangat berkesan.

5. Berkumpul bersama keluarga

Jika umumnya momen hari jadi hanya dilewatkan berdua saja, cobalah untuk sesekali melewatkan anniversary bersama keluarga. Kamu bisa mengajak keluargamu atau keluarga pasangan juga. Di momen bahagia ini, kalian bisa saling mengenal keluarga masing-masing lebih dekat, bahkan mendekatkan dua keluarga yang kelak akan menjadi sebuah keluarga besar.

foto: blog.relationshiprewind.com

(nab/rut)

Favorit
5 Cara Merayakan Anniversary yang Tidak Biasa silky

Review

5 Cara Merayakan Anniversary yang Tidak Biasa

Summary: 5 Cara Merayakan Anniversary yang Tidak Biasa

5

Good

User Rating: 0 (0 votes)

Related Posts

Klik suka sekarang