Hadiah Bagi Para Kaum Hawa

Foto by bashcorner.com

Gemintang.com – Kalau di artikel sebelumnya kita sudah bahas hadiah untuk para kaum Adam, sekarang giliran hadiah untuk para kaum Hawa yang akan kita kupas tuntas. So, jangan bingung dan jangan khawatir lagi. Mudah-mudahan beberapa pilihan hadiah ini bisa bantu kamu untuk bikin cewek kamu senang dan makin sayang sama kamu. Hadiah-hadiahnya antara lain: 1. Bunga

Hampir sebagian besar perempuan senang kalau diberi hadiah bunga. Meskipun saya pribadi tidak terlalu senang dikasih bunga J Agar bunganya tahan lama, kamu bisa kasih bunga plastik tapi kalau kamu merasa itu kurang berkesan kamu bisa memberi bunga asli dan meminta si dia untuk merawatnya. Meskipun tanpa diminta si dia pasti merawatnya untuk kamu.

2. Scrapbook

Cobalah untuk membuat sebuah kumpulan yang berisi kejadian atau kenangan kalian berdua. Lengkapi dengan foto-foto yang bisa membuat dia kembali mengingat kalau kejadian itu memang pernah ada. Tuangkan dalam sebuah buku yang bisa kamu buat sendiri atau beli yang sudah jadi dan hiasi dengan ala kamu atau kesukaan pacar kamu.

3. Boneka

Pilihan hadiah ini memang sudah tidak asing lagi tapi tetap jadi jagoan ketika kamu memilih hadiah untuk si dia. Karena boneka bisa dijadikan pengganti kamu ketika dia kangen dan sulit bertemu dengan kamu.

4. Bantal

Hadiah bantal di sini bukan berarti batal yang bentuknya persegi panjang seperti yang dipakainya tidur. Tapi jenis bantal lucu yang bisa menemani dia kapan pun. Sesuaikan dengan kesukaan dia atau motif bantal yang menarik dan sesuai untuk si dia.

5. Selimut

Sepertinya hadiah ini jarang diberikan pada para kaum hawa. Padahal hadiah ini bisa juga dijadikan pilihan hadiah. Selain bermanfaat hadiah ini juga bisa membuat si dia merasa hangat di dalam tidurnya. Jangan lupa untuk memilih motif yang sesuai dengan si dia.

6. Aksesoris

Kamu bisa memberikan berbagai jenis aksesoris untuk si dia. Sesuaikan dengan jenis aksesoris yang sering dipakainya dan menunjang penampilan dia juga. So, tidak hanya dia yang senang dapat hadiah kamu juga. Aksesoris yang bisa kamu pilih diantaranya cincin, kalung, gelang, anting, bandana, atau berbagai jenis gantungan.

7. Buku

Kalau ingin memberi buku sebagai hadiah, usahakan buku yang kamu beri sesuai dengan penulis favorit, genre kesukaan si dia atau bahkan buku yang bisa mengungkapkan perasaan kamu padanya.

8. Figura

Pilihan hadiah berikutnya mungkin terdengar jadul tapi foto-foto yang kamu dan dia ambil setidaknya tidak hanya bisa disimpan di HP atau kamera tapi bisa juga dipajang di kamarnya.

9. Voucher atau tiket

Voucher ke salon/belanja bisa dijadikan pilihan hadiah untuk si dia. selain itu tiket untuk menonton aksi idolanya atau tiket untuk berlibur bersama juga tidak ada salahnya dijadikan pilihan untuk memberi hadiah pada si dia.

10. Pakaian

Pilihan yang satu ini adalah pilihan yang tidak akan lekang oleh waktu. Sedikit berlebihan tapi perempuan pasti akan senang dengan hadiah yang satu ini. Pilihlah model yang memang akan membuat si dia makin cantik dan menarik. Kamu juga bisa menambahkan tas di dalamnya untuk melengkapi penampilannya.

(Lydia)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang