Memperbaiki Kondisi Hati Sang Kekasih yang Sedang Buruk

Gemintang.com – Pacar kamu sering mengalami bad mood atau kondisi hati yang kurang baik? Bingung bagaimana memperbaiki bad mood sang pacar? Ya, memang tidak bisa dipungkiri, kondisi hati yang kurang baik bisa datang kepada siapa saja dan kapan saja. Tapi tenang, Gemintang anjurkan beberapa cara dibawah ini yang bisa kamu lakukan untuk memperbaiki mood sang kekasih. Langsung dicek aja, ya.

#1 Cari tahu dulu apa yang membuat pacarmu bad mood. Kalau dengan dibicarakan, bad mood pacarmu bisa sembuh, itu lebih bagus. Tapi, kalau ia tidak mau menceritakannya, jangan dipaksa. Beri waktu si dia untuk menikmati apa yang ia rasakan.

#2 Cari tahu apa yang dia sukai, entah itu aktivitas, makanan atau minuman. Ketika menerima atau mengerjakan hal yang disukai, secara otomatis mood akan meningkat. Apalagi kalau diberikan atau ditemani oleh orang yang disayang, mood bisa meningkat berkali-kali lipat.

#3 Ceritakan lelucon atau joke yang lucu. Tapi kalau kamu bukan tipe yang pandai melucu, kamu bisa browsing beberapa humor dari situs Gemintang untuk membantumu bercerita.

#4 Karena sekarang era internet mobile, kamu bisa juga membuka situs youtube untuk melihat video-video lucu. Dari video tentang hewan-hewan yang menggemaskan hingga bayi yang sedang tertawa bisa kamu cari. Ketika kita melihat tawa atau senyuman, biasanya itu akan menular dan secara reflek kita pun akan ikut tertawa.

#5 Kamu juga bisa membacakan pacarmu kutipan-kutipan motivasi. Pastinya kutipannya sesuai dengan apa yang membuat pacaarmu badmood.

#6 Ajak karaoke. Bernyanyi bisa membantu melepaskan emosi-emosi negatif dan merelaksasi tubuh dan pikiran.

#7 Cari tempat terbuka seperti taman atau area outbond untuk menghirup udara segar. Bisa sambil melakukan piknik kecil atau sambil mendengarkan musik-musik klasik.

#8 Kalau pacarmu senang olahraga, ajak jogging atau nge-gym. Aktivitas fisik juga bisa menaikkan mood, lho.

#9 Beri pacarmu binatang peliharaan, kalau mereka suka binatang. Menurut para psikolog, merawat atau memelihara binatang bisa menaikkan mood, terutama ketika menyaksikan aksi lucu mereka.

#10 Kalau mereka butuh waktu untuk sendiri, jangan ragu untuk memberi mereka waktu dan ruang yang cukup. Tapi, kamu tetap harus stand by kalau-kalau kamu diperlukan.

Selamat mencoba, Sobat Gemintang!

foto: crosswalk.com

(ldy/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang