Yang Perlu Dibicarakan dengan Si Dia

Gemintang.com – Sering merasakan keheningan yang kurang mengenakan ketika berkencan dengan si dia? Pernah merasa kehabisan bahan pembicaraan? Ingin mendekatkan diri dan mengenal pasanganmu lebih dekat? Tenang, Gemintang tawarkan beberapa topik pembicaraan yang bisa kamu pakai untuk membangun hubungan lebih dekat dengannya. Bila kamu para pria yang ingin mengenal wanita kesayanganmu lebih dekat, cobalah menanyakan hal-hal berikut.

Masa depan

Para wanita pasti memiliki impian tentang masa depan seperti apa yang ingin diraihnya. Ketika kamu membicarakan hal ini dengan mereka, mereka akan merasa hubungan yang kamu jalin bukan sekedar main-main, tapi kamu sungguh-sungguh ingin menjalani masa depan dengannya.

Ketertarikan, keluarga & teman-teman

Kalau sudah ditanyai tentang topik yang satu ini, si dia pasti akan lebih mudah terbuka. Akan lebih mudah membicarakan tentang hal-hal yang disukai dan orang-orang terdekat. Topik ini akan membuka wacana kamu akan siapa pasanganmu dan bagaimana ia memandang hidup serta orang-orang di sekitarnya. Hal ini juga menunjukkan ketertarikan dan ketulusan kamu tentang pribadi dan keseharian pasanganmu.

Masa lalu

Membicarakan masa lalu atau masa kecil juga bisa menjadi topik yang tidak ada habisnya. Berbicara masa lalu tidak selalu tentang hal-hal yang buruk. Mulailah dengan pengalaman-pengalaman unik yang pernah dia alami, bisa juga menanyakan pengalamannya yang paling berkesan dan tak terlupakan. Selain itu, biasanya banyak pengalaman lucu yang pada akhirnya mencairkan suasana dan membuat kamu berdua tertawa.

Apa yang kamu lakukan hari ini

Pertanyaan ini bisa disampaikan untuk memulai pembicaraan. Ini menunjukkan ketertarikanmu akan keseharian pasanganmu.

Rahasia dan ketakutanmu

Untuk hal-hal yang bersifat pribadi atau rahasia bisa dibicarakan ketika hubungan kalian sudah semakin erat. Dengan berbagi rahasia dan apa yang kamu takuti menunjukkan adanya rasa saling percaya. Kepercayaan merupakan kunci penting dalam berhubungan. Siapa lagi yang akan kamu percaya jika bukan pasanganmu?

Ini bisa memantapkan kamu untuk memutuskan apakah wanita ini tepat bagi kamu atau tidak. Bila ia bisa menerima siapa kamu dan segala ketakutan serta rahasiamu, makalah dialah orang yang tepat untuk kamu.

foto: ehow.com

(ldy/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang