Berusaha Menjemput Bola

Foto by mussetterdistributing.com

Gemintang.com – Sukses sebagai karyawan atau pengusaha, tentu bisa di dapat oleh siapa saja. Tapi kesuksesan itu tentunya diperoleh dari sebuah usaha dan kerja keras. Untuk mendapatkan sebuah kesuksesan, jangan menunggu bola. Pengertian dari ‘menunggu bola’ disini adalah jangan hanya berdiam diri dan mengikuti jadwal pekerjaan seperti biasanya. Tapi haruslah kita menjadi proaktif dan rajin mencari peluang-peluang yang bisa memberikan keuntungan bagi diri sendiri dan juga perusahaan.

Sebagai karyawan, jangan hanya terpaku pada tugas-tugas yang ada. Perhatikan kembali apa yang menjadi tugas kita dan hal lain yang bisa kita kerjakan. Jika kita ingin diingat sebagai karyawan teladan, maka sudah seharusnya kita menjadi seorang yang rajin dan setia pada setiap tugas dan kewajiban yang dibebankan. Jangan menunggu suatu pekerjaan di limpahkan terlebih dahulu kepada Anda, tapi cobalah menanyakan apa yang masih dan bisa Anda kerjakan. Ciptakan inisiatif-inisiatif baik untuk mencapai tujuan kita. Karena inisiatif akan mendatangkan kemajuan, dan hal-hal baik beserta peluang.

Salah satu kesalahan besar saat bekerja adalah terus menerus berfikir bahwa kita bekerja untuk orang lain. Tapi jika kita pahami kembali, bukan atasan atau orang lain yang menentukan nasib atau karir kita di masa depan, tapi kitalah yang menjadi nahkoda bagi nasib serta karir kita sendiri. Kitalah yang menentukan potensi yang akan kita raih dan apa yang bisa diraih.

Apapun kondisi di kantor, bagaimana pun kerasnya persaingan bisnis, kita harus melakukan perbedaan. Jangan sampai kita diingatkan oleh atasan pada pekerjaan yang belum diselesaikan. Bagi para pelaku bisnis, jangan hanya menunggu pelanggan atau konsumen datang, tapi carilah mereka. Gunakan banyak cara dan media yang dapat menjangkau mereka. Karena orang yang sukses selalu mengerjakan hal-hal yang harus dikerjakan tanpa disuruh. Dan mereka tidak berhenti sampai disitu saja, mereka akan selalu berusaha dan berusaha demi tercapainya suatu tujuan. Pahami apa yang Anda kerjakan, dan jika Anda memang tak memahaminya, jangan ragu untuk mempelajari atau bertanya kepada atasan. Teruslah berusaha untuk selalu menjemput bola!

Semoga sukses!

(rut/rut)

Favorit

Related Posts

Klik suka sekarang